LDKS SMAN 1 PATEAN DALAM BALUTAN SPIRIT RAMADHAN

SMAN 1 Patean menyelenggarakan LDKS (Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa) pada tanggal 22 April 2022. Kegiatan ini diselenggarakan sebagai rangkaian pasca pelantikan OSIS dan MPK baru tahun pelajaran 2021/2022. Salah satu Program Kerja Kesiswaan yang menitikberatkan SDM organisasi dengan karakter jiwa kepemimpinan berlandaskan agama, entrepreneur serta mampu bekerja secara efektif. Tidak hanya ditujukan pada siswa yang menjadi pengurus saja, tetapi diharapkan bisa membantu terbentuknya siswa SMAN 1 Patean dengan karakter dan kepribadian yang baik.

 

 

 

 

 

 

 

LDKS yang diselenggarakan bertepatan dengan momentum Ramadhan kali ini tidak menyurutkan semangat para peserta yang hadir. Berbekal izin orang tua untuk datang ke sekolah, peserta mengikuti kegiatan yang dimulai pukul 09.45 wib sampai dengan 19.00 wib. Terdapat tujuh materi pada pelaksanaan LDKS dengan narasumber yang berkompeten dalam bidangnya.

Materi I Manajemen Organisasi oleh Duta Bagus Darmawan

Materi II Kajian Islam (tema: Menjadi Muslim Ideal) oleh Amirudin Maula, S.PdI

Materi III Keorganisasian berbasis IT (via g-meet) oleh Heri Setiawan

Materi IV Kewirausahaan oleh Bayu Syahputra, S.T

Materi V Personal Branding (via g-meet) oleh Eko Budi Prasetya

Materi VI Public Speaking oleh Elin W, S.Ag

Materi VII Praktik Kepemimpinan oleh tim mentor.

Keenam narasumber yang mengisi acara adalah para alumni berbakat dan berprestasi SMAN 1 Patean. Materi dibawakan dengan jelas, tegas dan menyenangkan oleh para narasumber. Pelaksanaan yang dikemas dengan apik tidak lepas dari peran panitia kelas XII yang diketuai oleh Ahmad Mustofa XII MIPA.

Turut hadir PLT Kepala SMAN 1 Patean  Noor Taufiq Saleh, S.Pd.,MPd, Waka Kesiswaan (Mohamad Zabur, S.Pd), Waka Kurikulum (Susanti Purwidyaningsih, S.Pd), Pembina OSIS (Yusnia Ayu K, S.Pd dan Rini S, S.Pd), Guru Agama (Faryadi S.Pd) serta bapak/ibu guru dan karyawan SMAN 1 Patean yang mendampingi pelaksanaan LDKS sampai dengan selesai.

Ditutup kegiatan  inagurasi, sharing antara guru dengan peserta serta mantan ketua OSIS SMAN 1 Patean memberi meaningful learning yang tak terlupakan bagi peserta. (spt09)

Share:

Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on pinterest
Pinterest
Share on linkedin
LinkedIn

Leave A Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

On Key

Related Posts

PPDB GRATIS

SMA Negeri dan SMK Negeri dilingkungan Provinsi Jawa Tengah Tahun Ajaran 2024/2025 melaksanakan PPDB secara gratis tanpa pungutan. GRATIS ( tidak ada pungutan/sumbangan dalam bentuk apapun) karena biaya ditanggung oleh Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Tengah Sekolah DILARANG melakukan penjualan seragam/atribut

JUMAT SEHAT

Jumat 26 januari 2024. SMA Negeri 1 Patean secara rutin mengadakan kegiatan untuk mengawali pembelajaran di hari Jumat dengan kegiatan Jumat Wali, Jumat Bersih, Jumat Taqwa dan Jumat Sehat, yang dilaksanakan secara bergantian. Kegiatan ini dilaksanakan setiap Jumat mulai pukul

PENERTIBAN KNALPOT BRONG DI SEKOLAH

Senin, 8 Januari 2024 Anggota Polsek Patean gencar Sosialisasikan tertib berlalu lintas yang baik dan tidak mengganggu ketertiban umum seperti pemakaian knalpot bising/brong pada kendaraan sepeda motor di SMA N 1 Patean. SMAN 1 Patean merupakan sekolah yang didatangi Polsek

PENILAIAN KINERJA KEPALA SEKOLAH SMA N 1 PATEAN TAHUN 2023-2024

Penilaian Kinerja Kepala Sekolah (PKKS) Tahun Pelajaran 2023-2024 merupakan kegiatan rutin tahunan untuk menilai kinerja dari Kepala Sekolah. Penilaian Kinerja Kepala Sekolah (PKKS) merupakan proses pengumpulan, pengolahan, analisis dan interpretasi data tentang kualitas kerja Kepala Sekolah dalam melaksanakan tugas pokoknya.

PERINGATAN HARI GURU NASIONAL TAHUN 2023

Upacara peringatan Hari Guru Nasional (HGN) 2023 yang dilaksanakan pada 25 November 2023. Peringatan tahun ini mengusung tema “Bergerak Bersama Rayakan Merdeka Belajar”. SMA N 1 Patean mengadakan upacara HGN di lapangan sekolah yang dilaksanakan pada Hari Senin, 27 November